Terkadang software yang kita miliki rusak, terutama CD Masternya hilang atau rusak karena baret atau cacat yang akhirnya tidak dapat digunakan untuk melakukan installasi Sistem Operasi.
Tidak hanya itu saja, ketika kita ingin menginstall Windows pada Notebook, terasa sulit karena tidak ada drive CD Roomnya. Yang akhirnya kita harus meminjam atau membelinya sebagai external, Alangkah mudahnya jika kita mengunakan perangkat USB sebagai media installasi sitem operasi yang kita inginkan, Seperti Windows XP, Windows Vista maupun Windows 7.
Dengan menggunakan Flashdisk sebagai media yang digunakan, kita akan mudah menginstalasi Notebook kita dengan sistem operasi yang kita inginkan.
Hal Hal Aplikasi yang harus dibutuhkan adalah:
1. CD OS Windows Xp, Windows Vista, Windows 7
2. Flashdisk dengan ukuran minimal 1 Gb
3. File USB Prep8
4. File PeToUSB
5. File Bootsect.exe
6. Komputer dengan sistem Operasi yang dapat digunakan
Langkah - Langkah Melakukan pembuatan Bootable Windows ke flashdisk
- Buat Folder di Windows (System Operasi) Misalnya pada Komputer tersebut sistemnya terdapat di Drive D:/ Contoh Folder... Winxp
- Copy File USB Prep8.zip, PeToUSB.zip dan Bootsect.zip pada folder Winxp yang telah dibuat tadi
- Extraxt file USB Prep8.zip, kemudian extraxt file Bootsect.zip serta extraxt file PeToUSB_3.0.0.7.zip
- Copy File PeToUSB.exe ke folder USB_Prep8
- Double klik file usb_prep8.cmd yang ada didalam folder USB_prep8
- Biarkan Tampilan Windows PeToUSB dan jangan di close
- Format Flashdisk dengan klik Start
- Kemudian buka cmd dengan klik Start >> run >> ketikkan cmd >> kemudian ENTER
- Ketikkan CD\ >> tekan ENTER
- Ketikkan CD Winxp >> tekan ENTER
- Ketik bootsect.exe / nt52 E: (E: adalah drive usb dimana flashdisk kita terdetect oleh PC)
- Jika Berhasil maka akan muncul tulisan "Bootcode was successfully updated on all targeter volumes:.
- Kemudian tutup semua windows perangkat kecuali windows Command Prompt usbprep8,
- Pada windows usbprep8 ketikkan angka "1" kemudian ENTER, maka System akan browse dan tentukan ke drive CD Master Windows pada CD Room,
- Setelah browse CD Master Windows tersebut, klik OK dan Tekan ENTER dan Ketiikan angka "2" kemudian ENTER
- Masukkan Drive yang belum terdetect oleh PC Contoh Drive H: Kemudian Ketik angka "3" kemudian tekan ENTER
- Masukkan Drive USB flashdisk yang tedetect oleh PC contoh Drive E: Kemudian ketikkan angka "4" lalu ENTER
- Maka Akan Mulai Copy File dari CD ke Drive USB Flashdisk
- Kemudian akan muncul pertanyaan apakan anda ingin memformat drive G:, Ketikkan "Y" kemudian tekan ENTER
- Maka Proses Copy file akan dilanjutkan
- Jika Muncul popup, klik "YES"
- Jika muncul popup lagi, klik "YES" hingga ada perintah "YES" untuk melakukan "Unmount Virtual Drive"
- Maka Proses Copy file System telah selesai
- Tutup Windows cmd usbprep8
- Dan Flashdisk siap digunakan untuk melakukan installasi
Cara Penggunaan saat Installasi di Notebook
- Masukkan USB Flashdisk ke Post USB pada Netebook
- Setting BIOS Netebook dan ubah first bootnya menjadi USB
- Lakukan dengan perintah masuk ke dalam SETUP BIOS biasanya F2 dan DEL
- Setelah firstboot diubah menjadi USB tekan F10 untuk menyimpan dan keluar dari BIOS
- Biarkan Notebook melakukan booting hingga muncul pilihan GUI MODE dan TXT SETUP
- Pada Tahap ini pilih "TXT Setup" untuk melakukan insllasi layaknya menggunakan CD Rom
- Pada Step selanjutnya, sama seperti melakukan installasi dengan CD Rom, yaitu membagi partisi dan peng-copy-an file system
- Setelah Notebook melakukan Restart, Pilih dengan Pilihan "GUI MODE" dan jika harus melakukan restart kembali, maka pilih lagi "GUI MODE"
- Jika Proses installasi selesai, jangan cabut USB terlebih dahulum tetapi cabutlah dengan perintah mencopot USB setelah terdapat System Operasi pada Notebook
- Yaitu dengan klik logo Hardware USB dan klik "Safely Remove Hardware" kemudian copot deh USB Flashdisknya
- Kemudian restart Notebook dan masuk kembali ke SETUP BIOS untuk merubah First boot menjadi Drive Harddisk
Mungkin Trik ini dapat bermanfaat untuk anda yang ingin lakukan installasi Windows pada Notebook anda. Tanpa harus mengeluarkan uang untuk membeli CD Rom External.
Untuk Softwar yang dibutuhkan Anda dapat mendownloadnya dibawah ini:
Mantap gan . . . ! !
Perlu dicoba nih . .
2 Desember 2010 pukul 18.51
Thanks sob... ane berhasil buat boot xp.
17 Februari 2011 pukul 16.40
Posting Komentar